PeduliBangsa.Co.Id. Banyuwangi Jawa Timur, Masih dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama yang ke-102 Dewan Pengurus Daerah (DPD) Perkumpulan Wartawan Media Online Indonesia (PWMOI) Banyuwangi dengan penuh penghargaan mengucapkan selamat kepada segenap keluarga besar NU.
Sejak didirikan pada 31 Januari 1923, NU telah memainkan peran penting dalam menjaga persatuan bangsa Indonesia dan mendorong kemajuan di bidang pendidikan, sosial, serta keagamaan. Dengan prinsip-prinsip Islam yang moderat, NU telah menjadi garda terdepan dalam menjaga keberagaman dan membangun masyarakat yang toleran dan harmonis.
Sebagai bagian dari dunia media yang berkomitmen pada penyebaran informasi yang akurat dan mendidik, DPD PWMOI Banyuwangi sangat mengapresiasi upaya NU dalam menyebarkan nilai-nilai kebajikan, kedamaian, dan saling menghormati.Harapan kedepannya melalui sinergi yang semakin kuat antara organisasi media dan organisasi kemasyarakatan, bisa bersama-sama membangun bangsa yang lebih maju dan bersatu.
Ketua DPD PWMOI Banyuwangi, Moch Supriyanto, menyampaikan, “Hari Lahir Nahdlatul Ulama yang ke-102 ini adalah momentum penting bagi kita semua untuk merenungkan kembali kontribusi besar NU dalam upaya nya memperjuangkan masyarakat yang lebih baik, dari dunia media sangat menghargai kontribusi NU dalam membangun Indonesia yang moderat, dan saya berharap dapat terus menjalin kolaborasi positif untuk menyebarkan nilai-nilai luhur ini kepada masyarakat.”
tutur nya Jumat 16/01/2025 Banyuwangi Jawa Timur
Lebih lanjut, Moch Supriyanto menambahkan.” Sebagai organisasi media yang bertugas menyebarkan informasi yang mendidik, kami percaya bahwa sinergi antara organisasi media dan NU dapat menjadi kekuatan besar dalam menjaga persatuan bangsa. Dengan berlandaskan pada nilai-nilai toleransi, kami akan terus mendukung NU dalam menyebarkan semangat kebersamaan dan menguatkan ketahanan sosial di tengah keberagaman.” imbuh nya
“Semoga Harlah NU ke-102 ini menjadi penyemangat untuk terus bergerak maju, menjaga persatuan, dan membangun Indonesia yang lebih baik. DPD PWMOI Banyuwangi mengucapkan selamat Harlah NU ke-102, semoga Allah senantiasa memberkahi langkah kita semua dalam menjalankan amanah untuk kemajuan umat dan bangsa,” pungkasnya
PWMOI BANYUWANGI