Beranda Kriminal Pekerja Migran Asal Bangkalan Jawa Timur Disiksa di Kamboja, Ini Harapan Orang...

Pekerja Migran Asal Bangkalan Jawa Timur Disiksa di Kamboja, Ini Harapan Orang Tua Korban

JAKARTA – Pedulibangsa.co.id – Terkait Pekerja Migran asal Indonesia yang dianiaya di Negara Kamboja, dialami oleh seorang Pria dari warga Desa Maneron, Kab Bangkalan Jatim. Pria tersebut baru sepekan bekerja di Kamboja menjadi korban penipuan dan kekerasan oleh ulah oknum yang tidak bertanggungjawab.

Hal tersebut diungkapkan oleh FF (46) selaku Orang Tua Korban, mengungkapkan kepada wartawan, Minggu (11/09) meminta pemerintah dan polisi dapat segera memulangkan anaknya agar bisa segera bertemu dengan pihak keluarga di Tanah kelahirannya sebagai Warga Negara Indonesia. “Saya berharap anak saya dan anak-anak bangsa kita yang disana bisa bebas dan Kembali dengan selamat ke Indonesia. Dan saya mohon oknum-oknum terutama yang berasal dari Indonesia segera ditindaklanjuti agar tidak jatuh korban-korban lainnya, Trimakasih”, ujarnya.

Disisi lainnya, pihak Polri bersama, Timsus KBRI Kamboja, dan badan perlindungan pekerja migran Indonesia berjanji akan menindaklanjuti dari kasus tersebut.(vee)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here